Kamis, 2 Okt 2025
Kamis, 2 Oktober 2025

Harga Emas Antam Hari Ini Sentuh Rekor Tertinggi Lagi

astakom.com, Jakarta – Harga Emas Logam Mulia Antam kembali mencatatkan rekor baru. Per Rabu (1/10), harga emas antam 24 karat naik Rp3.000 per gram menjadi Rp2.237.000 per gram, level tertinggi sepanjang sejarah.

Berdasarkan situs resmi Logam Mulia Antam, harga emas hari ini untuk ukuran terkecil 0,5 gram dipatok Rp1.168.500. Sementara itu, emas 10 gram dijual Rp21.865.000, dan ukuran terbesar 1.000 gram (1 kg) dibanderol Rp2.177.600.000.

Jika ditarik dalam sepekan terakhir, harga emas Antam bergerak di rentang Rp2.164.000 – Rp2.237.000 per gram. Sementara dalam sebulan terakhir, pergerakan harga emas berada di kisaran Rp1.978.000 – Rp2.237.000 per gram.

Untuk harga buyback emas Antam, juga naik Rp3.000 per gram menjadi Rp2.084.000 per gram. Buyback merupakan harga jual kembali emas ke Antam.

Sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 81 Tahun 2024, setiap transaksi buyback di atas Rp10 juta akan dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 22 sebesar 1,5 persen yang dipotong langsung dari nilai transaksi.

Berikut rincian harga Emas antam hari ini:

  • 0,5 gram: Rp1.168.500
  • 1 gram: Rp2.237.000
  • 2 gram: Rp4.414.000
  • 3 gram: Rp6.596.000
  • 5 gram: Rp10.960.000
  • 10 gram: Rp21.865.000
  • 25 gram: Rp54.537.000
  • 50 gram: Rp108.995.000
  • 100 gram: Rp217.912.000
  • 250 gram: Rp544.515.000
  • 500 gram: Rp1.088.820.000
  • 1.000 gram: Rp2.177.600.000

Kenaikan harga emas Antam hari ini mempertegas tren bullish logam mulia sebagai instrumen lindung nilai di tengah ketidakpastian Ekonomi Global.

Gen Z Takeaway

Harga emas Antam lagi-lagi bikin all-time high di Rp2,237 juta/gram! Dari 0,5 gram sampai 1 kg, semuanya ikut naik, bahkan harga buyback juga tembus Rp2,084 juta/gram.

Buat Gen Z yang doyan nabung emas biar cuan aman dari inflasi, tren bullish ini kayak reminder: emas masih jadi primadona lindung nilai di tengah ekonomi global yang labil. Jadi, mending geser dulu budget ngopi fancy buat investasi dikit-dikit—emas nggak pernah ghosting.

Ikuti perkembangan berita terkini ASTAKOM di GOOGLE NEWS

Feed Update

Masih Terkendali, BPS Catat Inflasi September 2025 Sebesar 0,21 Persen

astakom.com, Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan inflasi sebesar 0,21 persen pada September 2025 secara bulanan (month to month/mtm). Angka ini berbalik arah...

Surplus Neraca Perdagangan RI Berlanjut, Cetak Rekor 64 Bulan Beruntun

astakom.com, Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan neraca perdagangan Indonesia pada periode Agustus 2025 kembali mencatatkan surplus sebesar USD5,49 miliar. Dengan tren surplus...

Dampak Ekonomi Ajang MotoGP Mandalika 2025 Diproyeksi Capai Rp4,8 Triliun

astakom.com, Lombok – Ajang Pertamina Grand Prix of Indonesia atau MotoGP Mandalika 2025 diyakini membawa dampak ekonomi yang luar biasa bagi Indonesia. Menteri Pemuda dan...

Siap-siap Diskon Transportasi Nataru, Tiket Pesawat hingga Tarif Tol Bakal Lebih Murah!

astakom.com, Jakarta – Kabar gembira bagi masyarakat yang berencana bepergian saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Pemerintah bakal kembali menggulirkan stimulus ekonomi berupa...

Cetak Generasi Siap Kerja, Program Magang Nasional Bergaji Bakal Meluncur 15 Oktober 2025

astakom.com, Jakarta – Pemerintah segera meluncurkan program magang nasional dengan gaji setara upah minimum provinsi (UMP) mulai 15 Oktober 2025 mendatang. Program ini diharapkan dapat...

Harga BBM Hari Ini, 1 Oktober 2025: Semua SPBU Pertamina-Shell Kompak Naik

astakom.com, Jakarta – PT Pertamina (Persero) resmi mengumumkan update harga Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk sejumlah wilayah di Indonesia per hari ini, 1 Oktober...

Viral