Kamis, 9 Okt 2025
Kamis, 9 Oktober 2025

Dukung Program PHTC, Legislator Gerindra Kawal Renovasi Sekolah dan Beasiswa di Enrekang

astakom, Enrekang – Dalam rangka mempercepat pemerataan kualitas pendidikan di seluruh Indonesia, Presiden Prabowo Subianto secara resmi meluncurkan Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC). Program ini menjadi bagian dari strategi besar pemerintah dalam mewujudkan pendidikan yang bermutu dan merata bagi seluruh rakyat Indonesia.

Menyambut dan mengawal kebijakan tersebut, Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Gerindra, H. La Tinro La Tunrung, menyatakan komitmennya untuk mendukung secara penuh kebijakan tersebut.

Saat ini Anak Buah Prabowo Subianto di Partai Gerindra ini, akan menyalurkan aspirasi masyarakat dalam bentuk bantuan renovasi sekolah. Renovasi ini mencakup berbagai jenjang pendidikan, mulai dari PAUD, SD, SMP hingga SMA.

Menurut H. La Tinro La Tunrung, proses renovasi sekolah akan mulai dilaksanakan tahun ini dan difokuskan pada sejumlah sekolah di Kabupaten Enrekang.

“Ini adalah bentuk dukungan nyata terhadap Program Pemerintah, sekaligus menjawab kebutuhan fasilitas pendidikan yang lebih layak dan nyaman bagi para siswa,” ujarnya, Kamis (22/5) kepada astakom.com.

Tak hanya itu, H. La Tinro juga mengungkapkan bahwa sebelumnya ia telah menyiapkan sebanyak 65.000 beasiswa pendidikan melalui Program Indonesia Pintar (PIP) yang akan disalurkan di Daerah Pemilihan III Sulawesi Selatan, termasuk Kabupaten Enrekang.

Beasiswa tersebut ditujukan untuk siswa-siswa tingkat SD, SMP, dan SMA di seluruh wilayah Enrekang, guna meringankan beban biaya pendidikan dan meningkatkan akses belajar bagi anak-anak di daerah.

Langkah ini menjadi bukti sinergi antara kebijakan nasional dan peran aktif wakil rakyat dalam mendorong kemajuan pendidikan di daerah.

Dengan kombinasi antara peningkatan fasilitas dan bantuan beasiswa, diharapkan kualitas pendidikan di Enrekang dapat semakin meningkat secara merata dan berkelanjutan.

Ikuti perkembangan berita terkini ASTAKOM di GOOGLE NEWS

Feed Update

Bekerja Sambil Sekolah, Rafli Anak Samarinda Kini Punya Harapan Baru Berkat Sekolah Garuda

astakom.com, Samarinda - Sekolah Garuda yang baru saja diresmikan Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek), menghidupkan asa siswa-siswi berprestasi bisa kuliah ke luar...

Sekolah Garuda Jadi Sayap Harapan, Anak Tukang Tambal Ban Ingin Terbang ke Cambridge

astakom, Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdikti Saintek) resmi memperkenalkan Program Sekolah Garuda sebagai langkah strategis mencetak sumber daya...

Talita Almira Percaya Sekolah Garuda Akan Lahirkan Ilmuwan dan Pemimpin Masa Depan

astakom.com, Jakarta – Talita Almira Salsabila, siswi kelas 12 SMAN Unggulan MH Thamrin, Jakarta, tampil memukau di hadapan peserta acara pengenalan Program Sekolah Garuda...

Danang Wicaksana Gagas Program ‘Gerindra Menyapa’ untuk Sukseskan MBG Presiden Prabowo

astakom.com, Yogyakarta – Ketua DPD Partai Gerindra Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Danang Wicaksana Sulistya, menyerukan kepada seluruh kader partai agar aktif melaksanakan program Gerindra...

Legislator Gerindra Bagi-Bagi Beras ke Warga Desa Sungai Alat

  Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra Daerah Pemilihan Kalimantan Selatan I, Muhammad Rofiqi, menyalurkan bantuan beras secara langsung kepada warga Desa Sungai Alat. Aksi...

Sekolah Garuda Hadir di Kaltara, Menag: Titik Balik Anak Perbatasan Cinta Negeri Sendiri

astakom.com, Jakarta - Menteri Agama (Menag), Nasaruddin Umar menegaskan pentingnya pemerataan akses pendidikan unggul di wilayah perbatasan sebagai bagian dari visi besar Presiden Prabowo...

Viral