Rabu, 8 Okt 2025
Rabu, 8 Oktober 2025

Tottenham Bekuk Manchester City di Etihad 2-0, Guardiola Alami Kekalahan Perdana Musim Ini

astakom.com, Jakarta Manchester City harus menelan pil pahit setelah dipaksa menyerah 0-2 dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan pekan kedua premier league 2025/2026 di Etihad Stadium, Sabtu (23/8) malam WIB. Dua gol tim tamu dicetak Brennan Johnson dan Joao Palhinha pada babak pertama.

Spurs membuka keunggulan di menit ke-35 melalui Johnson yang menyambar umpan matang Richarlison. Tak berhenti di situ, Joao Palhinha memperbesar keunggulan di menit 45+2 lewat sepakan keras yang tak mampu diantisipasi kiper City. Skor 0-2 bertahan hingga jeda.

Meski menguasai permainan dengan 61% ball possession dan mengoleksi 10 tembakan serta expected goals (xG) 1,51, The Citizens gagal mencetak gol. Sebaliknya, Spurs yang hanya mencatat 39% penguasaan bola tampil lebih klinis dengan 12 percobaan dan xG 1,02.

Perubahan taktik Pep Guardiola di babak kedua, termasuk masuknya Phil Foden dan Jérémy Doku, tidak membuahkan hasil. Pertahanan Tottenham yang digalang Cristian Romero tampil disiplin hingga peluit panjang dibunyikan.

Kemenangan ini menjadi modal berharga bagi Tottenham sekaligus mengakhiri catatan sempurna Manchester City di awal musim.

Ikuti perkembangan berita terkini ASTAKOM di GOOGLE NEWS

Feed Update

Profil Mauro Zijlstra: Siap Buktikan Ketajaman Pada Laga Indonesia Vs Arab Saudi

astakom.com, Jakarta – Nama Mauro Zijlstra menjadi sorotan baru di dunia sepak bola Indonesia. Penyerang berdarah Belanda-Indonesia ini resmi menjadi bagian dari skuad Garuda...

Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Antara Harapan, Poin, dan Selisih Gol

astakom.com, Jakarta – Timnas Indonesia tengah menghadapi fase paling krusial dalam perjalanan menuju Piala Dunia 2026. Setelah menembus putaran keempat Kualifikasi Zona Asia, skuad...

Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Pembuktian Ketajaman Ole Romeny

astakom.com, Jakarta — Pertemuan krusial Timnas Indonesia vs Arab Saudi dalam putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di King Abdullah Sports City,...

Prediksi Indonesia vs Arab Saudi: Duel Panas Menuju Piala Dunia 2026

astakom.com, Jakarta – Timnas Indonesia akan menghadapi salah satu lawan terberat di Asia, Arab Saudi, pada laga perdana Grup B Putaran Keempat Kualifikasi Piala...

Dramatis! Chelsea Bungkam Liverpool, Estevão Jadi Pahlawan di Injury Time

astakom.com, Jakarta – Pertandingan panas dan menegangkan terjadi saat Chelsea mengalahkan Liverpool dalam laga pekan ketujuh Liga Inggris 2025/26 di Stadion Stamford Bridge, Sabtu...

MU Bekuk Sunderland 2-0 di Old Trafford

astakom.com, Jakarta – Manchester United akhirnya mengakhiri paceklik kemenangan dengan cara meyakinkan. Bermain di Old Trafford, Sabtu (4/10), semua gol MU tercipta di babak...

Viral