Sabtu, 11 Okt 2025
Sabtu, 11 Oktober 2025

Konflik Thailand-Kamboja, Indonesia Harus Buktikan Peran Sentralnya di ASEAN

astakom, Jakarta — Memanasnya konflik militer antara Thailand dan Kamboja kembali menguji daya tahan ASEAN sebagai organisasi kawasan, sekaligus menyoroti peran kunci Indonesia dalam menjaga stabilitas regional.

Sengketa perbatasan yang kembali pecah pada Kamis (24/7) dinilai menjadi ujian terbesar bagi kredibilitas ASEAN sebagai komunitas yang menjunjung perdamaian dan Kerja Sama lintas negara.

Pakar Studi ASEAN dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Zain Maulana menyebut konflik tersebut sebagai cermin lemahnya upaya diplomatik dari kedua negara.

“Thailand dan Kamboja sudah lama tidak menunjukkan keinginan proaktif untuk menyelesaikan sengketa melalui mekanisme perundingan internasional,” ujar Zain dalam keterangan tertulis, dikutip astakom.com, Sabtu (26/7).

Zain membandingkan konflik tersebut dengan kasus Sipadan dan Ligitan antara Indonesia dan Malaysia yang berhasil diselesaikan melalui Mahkamah Internasional. Ia menilai bahwa pilihan Indonesia-Malaysia untuk menempuh jalur hukum patut dijadikan rujukan.

Sayangnya, ASEAN sendiri menghadapi kendala struktural dalam merespons situasi seperti ini. Prinsip non-intervensi yang menjadi salah satu fondasi organisasi justru membuat ASEAN terlihat pasif dalam menghadapi konflik bersenjata di antara anggotanya.

“Ketika ada negara anggota yang mengalami persoalan dalam isu tersebut, ASEAN cenderung menunggu daripada proaktif mengambil langkah,” tambah pria yang juga Dosen Hubungan Internasional UMY tersebut.

Lebih lanjut, ASEAN baru akan bergerak aktif apabila diminta langsung oleh negara yang berseteru atau bila konflik berdampak besar pada stabilitas kawasan, termasuk dalam hal ekonomi, politik, atau jumlah korban jiwa. Jika tidak, peran ASEAN cenderung terbatas pada imbauan normatif yang minim dampak nyata.

Indonesia Punya Tanggung Jawab Moral

Sebagai negara pendiri sekaligus pemimpin kultural ASEAN, Indonesia diharapkan mampu mengambil peran lebih proaktif dalam menengahi konflik ini.

“Walaupun Indonesia memiliki banyak ‘mainan’ baru di luar sana seperti BRICS dan lainnya, kasus ini semakin menunjukkan bahwa peran Indonesia di ASEAN tidak bisa ditinggalkan,” tegas Zain.

Dalam konteks ini, kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto pun turut menjadi sorotan. Latar belakang militer Prabowo dinilai memberi keuntungan dalam memahami dinamika keamanan regional, sekaligus berpotensi memperkuat Diplomasi Indonesia dalam mendorong resolusi damai.

“Seharusnya ini menjadi pertaruhan. Bagaimana Prabowo menuntun atau terlibat dalam isu ini dengan menggunakan ASEAN,” tutup Zain.

Ikuti perkembangan berita terkini ASTAKOM di GOOGLE NEWS

Feed Update

Peace Mode ON! Indonesia Siap Bantu Pulihkan Gaza

astakom.com, Jakarta — Pemerintah Indonesia menyambut baik tercapainya gencatan senjata antara Hamas dan Israel di Jalur Gaza, serta menegaskan kesiapan untuk berpartisipasi dalam proses...

Menjalin Persahabatan Lewat Budaya, Fadli Zon Bertemu Xanana Gusmao

astakom.com, Dili,  – Dalam rangka memperingati 23 tahun hubungan diplomatik Indonesia–Timor Leste, Menteri Kebudayaan Republik Indonesia, Fadli Zon, melakukan kunjungan kenegaraan ke Timor-Leste. Salah satu...

Indonesia Unggul Kontes Robotik Negara Kawasan, Ibra Haziq Juara Robotik ASEAN

astakom.com, Kuala Lumpur- Ditengang melandainya inovasi teknologi di negara-negara kawasan Asia Tenggara, sosok Ibra Haziq pelajar siswa sekolah dasar dari Indonesia tampil memecah ruang...

Baret Biru TNI di Kongo Pegang Teguh Amanat Prabowo: Seribu Kawan Terlalu Sedikit

astakom, Jakarta — Komandan Satuan Tugas Pasukan Gerak Cepat (BGC) TNI untuk misi perdamaian PBB di Republik Demokratik Kongo, Kolonel Infanteri Fardin Wardhana, menegaskan...

Baliho Prabowo di Israel Viral, Kemlu: Indonesia Tetap Konsisten Dukung Kemerdekaan Palestina

astakom.com, Jakarta - Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI merespon keberadaan baliho yang menyematkan foto Presiden RI Prabowo Subianto. Baliho tersebut diketahui terpampang di Ibu...

Konsisten Dorong Perdamaian Dunia, Trump: Prabowo Pemimpin Luar Biasa

astakom.com, Jakarta - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump memuji Presiden RI Prabowo Subianto yang disebutnya sebagai pemimpin luar biasa. Hal itu disampaikannya dalam...

Viral