Selasa, 15 Jul 2025
Selasa, 15 Juli 2025

Inilah Pasukan TNI Polri di Bastille Day Prancis Buat Prabowo Hormat, Macron Tepuk Tangan

astakom, Paris – Pasukan TNI-Polri yang tergabung dalam Satgas Patriot II unjuk gigi di Bastille Day Prancis, Paris, Senin (14/7). Kontingen yang terdiri dari 500 itu menampilkan kemampuan baris-berbaris hingga tarian khas Indonesia di depan Champs-Élysées, Paris.

Berdasarkan siaran langsung YouTube ‘Istana Elysées’, defile dari Indonesia tampil unik dengan maskot macan tutul, ikan hiu, dan burung elang yang menggambarkan matra di TNI dan Polri.

Presiden RI Prabowo Subianto bersama Presiden Prancis Emmanuel Macron menyaksikan langsung pertunjukan itu. Prabowo pun memberikan hormat, sementara Macron bertepuk tangan meriah.

Sebanyak 451 personel gabungan TNI, Taruna Akademi TNI, dan Akpol yang mengikuti Bastille Day Paris. Mereka diberangkatkan ke Prancis sejak 6 Juli 2025.

Bastille Day merupakan peringatan Penyerbuan Bastille pada 14 Juli 1789. Parade tahun ini sekaligus memperingati 100 tahun penyalaan api abadi La Flamme dan simbol Bleuet de France sebagai penghormatan terhadap para pahlawan dan korban perang.

Partisipasi TNI dan Polri dalam perhelatan tahunan ini mencerminkan kedekatan hubungan bilateral Indonesia–Prancis, sekaligus menjadi wujud nyata diplomasi pertahanan yang menjunjung nilai-nilai perdamaian dan kolaborasi global.

Rubrik Sama :

Cak Imin: Sekolah Rakyat Jadi Sejarah Baru Pendidikan Indonesia untuk Masyarakat Kecil

Menko PM Abdul Muhaimin Iskandar menyebut kehadiran Sekolah Rakyat sebagai tonggak sejarah baru dalam dunia pendidikan Indonesia, khususnya bagi masyarakat kecil.

Cak Imin Harap Siswa Sekolah Rakyat Jadi Calon Pemimpin Tangguh dan Berdaya

Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat (Menko PM), Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menegaskan, bahwa Sekolah Rakyat bukan sekadar tempat belajar, melainkan ekosistem pembentukan karakter dan kepemimpinan bagi anak-anak dari keluarga miskin dan miskin ekstrem.

Sekolah Rakyat Ubah Mimpi Anak Bangsa Jadi Kenyataan

Menteri Sosial (Mensos), Saifullah Yusuf atau yang karib disapa Gus Ipul menegaskan bahwa Program Sekolah Rakyat merupakan wujud nyata komitmen negara dalam menciptakan kesetaraan akses pendidikan bagi anak-anak dari keluarga miskin dan miskin ekstrem.

Begini Strategi DJP Optimalkan Penerimaan Negara dari Transaksi Digital

Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan terus memperkuat strategi perpajakan di sektor digital, guna mengoptimalkan penerimaan negara.
Cover Majalah

Update