astakom, Jakarta – Wakil Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Donny Ermawan Taufanto, secara resmi melantik Dr. Anton Nugroho, MMDS, MA sebagai Rektor Universitas Pertahanan (Unhan) dalam sebuah prosesi khidmat di Aula Bhinneka Tunggal Ika, Kementerian Pertahanan, Kamis (22/5).
Pelantikan ini dilakukan berdasarkan Keputusan Menteri Pertahanan Nomor Kep/717/M/V/2025 tertanggal 21 Mei 2025 dan disertai dengan pengambilan sumpah jabatan.
Baca juga :
Tidak ada rekomendasi yang ditemukan.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebagai simbol penghormatan dan nasionalisme.
Dalam sambutannya, Wamenhan Donny Ermawan menekankan pentingnya tanggung jawab strategis yang kini diemban oleh Anton Nugroho dalam membawa Unhan menjadi pusat pendidikan unggul di bidang pertahanan.
“Dengan mengucapkan terima kasih kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas rahmat dan taufik-Nya, pada hari ini, Kamis, 22 Mei 2025, saya Wakil Menteri Pertahanan Republik Indonesia, dengan ini resmi melantik Dr. Anton Nugroho, MMDS, MA, sebagai Rektor Universitas Pertahanan,” ujar Donny dalam keterangannya seperti yang dikutip astakom, Jumat (23/5).
Ia juga menyampaikan keyakinannya terhadap kapasitas dan integritas Anton Nugroho, seraya berharap kepemimpinan baru ini mampu membawa Unhan ke arah yang lebih maju dan berdaya saing.
Usai pelantikan, ucapan selamat pun disampaikan langsung oleh Wamenhan, yang kemudian diikuti oleh para tamu undangan dan peserta yang hadir secara langsung.
Pelantikan ini diharapkan menjadi langkah penting dalam mendukung visi besar Universitas Pertahanan untuk mencetak sumber daya manusia unggul, profesional, dan siap menghadapi tantangan global di sektor pertahanan nasional.