Sabtu, 10 Mei 2025
Sabtu, 10 Mei 2025

Empat Fokus Pembangunan Infrastruktur AHY, Mulai Ketahanan Pangan hingga Lingkungan

astakom, Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membeberkan empat fokus utama pembangunan infrastruktur nasional, yang perlu menjadi perhatian kolektif seluruh pemangku kebijakan.

Menurut AHY, empat fokus pembangunan ini sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, yang menempatkan ketahanan nasional sebagai landasan utama pembangunan.

“Saya ingin menyampaikan empat hal yang harus kita perhatikan dan semoga dapat didiskusikan lebih lanjut dalam forum konsultasi regional kali ini,” ujar AHY saat membuka Konsultasi Regional (Konreg) Kementerian PU 2025 di Jakarta, yang dikutip astakom.com, Jumat (9/5).

1. Infrastruktur Ketahanan Pangan, Energi, dan Air

Prioritas pertama menekankan pentingnya pembangunan infrastruktur yang menopang ketahanan pangan, energi, dan air. AHY menyebutkan, bahwa upaya menuju swasembada di ketiga sektor vital ini merupakan tanggung jawab bersama.

Ia mencontohkan optimalisasi bendungan Cirata dan Jatiluhur yang multifungsi. Tidak hanya sebagai penyedia air bersih dan energi, tetapi juga berpotensi besar untuk pariwisata dan olahraga air.

“Ke depan, kita harus terus fokus untuk mengoptimalkan fungsi bendungan, tidak hanya sebagai suplai air bersih dan irigasi pertanian, tetapi juga mendukung penyediaan energi terbarukan serta mendorong sektor ekonomi kreatif,” jelasnya.

2. Infrastruktur Pendukung SDM Unggul

AHY juga menekankan perlunya infrastruktur yang mendukung penguatan sumber daya manusia (SDM). Fasilitas pendidikan, kesehatan, perumahan, pasar, dan sarana olahraga harus menjadi bagian integral dari pembangunan yang inklusif.

Ia turut mengapresiasi sejumlah proyek yang telah direalisasikan, seperti pembangunan stadion, gedung fakultas, dan apartemen dosen yang dinilai mampu meningkatkan kualitas SDM di berbagai sektor.

“Semua infrastruktur ini diharapkan dapat berkontribusi pada peningkatan kualitas SDM kita di berbagai sektor,” tuturnya.

3. Infrastruktur Konektivitas Wilayah

Fokus ketiga yakni pembangunan infrastruktur konektivitas. Menko AHY menegaskan bahwa keterhubungan antarwilayah, terutama kawasan Indonesia Timur harus terus diperkuat agar pertumbuhan ekonomi lebih merata.

“Pembangunan infrastruktur yang mendukung konektivitas ini tentu akan berdampak langsung pada pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan,” ujar AHY.

4. Infrastruktur Ketahanan Lingkungan

Fokus terakhir yang disampaikan Menko AHY adalah pembangunan infrastruktur yang berorientasi pada ketahanan lingkungan. Meskipun disampaikan secara ringkas, fokus ini menjadi penutup strategis dari keseluruhan arahan AHY dalam forum tersebut.

Menutup sambutannya, AHY mengajak seluruh kementerian dan lembaga untuk terus menyatukan langkah serta menjaga semangat kolaborasi demi terciptanya pembangunan infrastruktur yang efisien, tepat sasaran, dan berkelanjutan.

Rubrik Sama :

Mensesneg Prasetyo Hadi: Pemerintah Fokus Dorong RUU Perampasan Aset

astakom, Jakarta — Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Prasetyo Hadi, menegaskan bahwa pemerintah saat ini belum mempertimbangkan penerbitan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perpu) terkait perampasan...

Legislator Gerindra Dorong RUU Pengelolaan Ruang Udara Rampung

astakom, Jakarta – Anggota Komisi I DPR-RI M Endipat Wijaya mendorong segera dirampungkannya RUU Pengelolaan Ruang Udara demi pengaturan ruang udara Indonesia. Hal itu ia...

Sekolah Rakyat Bukan Sekadar Tempat Belajar

Pemerintah tengah mempersiapkan pembangunan Sekolah Rakyat dengan skala yang cukup besar. Bukan cuma jadi tempat belajar, sekolah ini dirancang menjadi pusat pengembangan generasi unggul di berbagai bidang.

Susuri Gang-Gang Sempit Duren Sawit, Habiburokhman Dengarkan Aspirasi Warga di Malam Hari

astakom, Jakarta - Di bawah langit malam Jakarta Timur, Ketua Komisi III DPR RI dari Partai Gerindra, Habiburokhman, melangkah menyusuri gang-gang sempit pemukiman warga...

Update