astakom, Jakarta – Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) hari ini memperingati ulang tahunnya ke-95. Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertekad untuk mencetak sejarah baru sepakbola Indonesia ke pentas dunia.
“Tepat hari ini, 95 tahun sudah PSSI berdiri, sebuah sejarah panjang untuk sepak bola Indonesia,” tulis Erick di media sosial Instagram miliknya seperti diikuti astakom.com, Sabtu (19/4).
Baca juga
Organisasi sepakbola tertinggi Indonesia ini resmi didirikan pada 19 April 1930 oleh Soeratin Sosrosoegondo di Yogyakarta. PSSI saat itu bukan sekedar organisasi olahraga, melainkan juga simbul perjuangan bangsa.
Setelah hampir satu abad berlalu, PSSI kini berdiri tegak, membawa harapan besar untuk mewujudkan visi Garuda Mendunia. Selama hampir satu abad perjalanannya PSSI telah melewati berbagai fase penting.
Dimulai dengan kompetisi Perserikatan yang menghidupkan sepak bola antarklub pribumi, hingga bertransformasi menjadi organisasi yang lebih profesional dan modern.
Namun, baru dalam beberapa tahun terakhir, langkah-langkah konkret yang diambil mulai menunjukkan hasil yang menggembirakan.
Salah satu pencapaian monumental yang diraih adalah keberhasilan Timnas Indonesia senior lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Untuk pertama kalinya dalam sejarah, peluang Indonesia untuk tampil di ajang paling prestisius di dunia ini semakin terbuka lebar. Hal ini berkat performa impresif para pemain yang kini tersebar di berbagai liga Eropa dan Asia.
“Kita pernah mencatat sejarah penting saat tampil pada Piala Dunia 1938, Prancis di bawah bendera Hindia Belanda. Sebuah sejarah besar yang sudah lama tidak terulang dan kami ingin menciptakan sejarah baru,” ujar Erick Tohir.
Menurut Erick, Indonesia harus konsisten tampil di panggung dunia, dalam hal ini Piala Dunia. Dengan tampil di pesta sepak bola sejagad itu, kualitas Indonesia akan terkatrol.
Untuk bisa mencapai level Piala Dunia, PSSI tentu saja harus membangun dari tingkat yang paling dasar, pembinaan. Karena itu Indonesia U-17 dijadikan tolok ukur pembinaan.
“Kami ingin sepak bola Indonesia konsisten tampil di panggung dunia, seperti sebuah tradisi yang selalu dilakukan dari tahun ke tahun,” kata Menteri BUMN ini.
“Tradisi itu mulai kami wujudkan bersama Timnas U-17 yang sudah tampil dalam dua kali gelaran Piala Dunia secara beruntun. Timnas U-17 tampil saat Indonesia menjadi tuan rumah di Piala Dunia U-17 2023 dan lolos lewat jalur kualifikasi pada Piala Dunia U-17 2025.”
Untuk pencapaian Timnas Indonesia ini, Erick mengucap terima kasih pada banyak pihak. Namun, Erick sama sekali tak menyinggung soal Liga Indonesia di hari ulang tahun PSSI.
“Kami ingin kesuksesan Timnas U-17 bisa berlanjut di Timnas U-20, Timnas senior dan Timnas Putri sesuai dengan roadmap yang sudah kita paparkan kepada FIFA dan Pemerintah.”
“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pecinta sepak bola Indonesia, para pemain, ofisial, keluarga pemain, pemerintah, Asprov, dan jajaran Exco PSSI,” tutup Erick. (**)