astakom, Jakarta – Menteri Luar Negeri (Menlu) Republik Indonesia Sugiono menyampaikan Indonesia akan kembali mengirimkan bantuan kemanusiaan kepada korban gempa di Myanmar pada Kamis 3 April 2025.
“Rencananya besok (dikirim kembali),” kata Sugiono kepada wartawan usai halal bihalal di rumah Ketua MPR RI Ahmad Muzani, kawasan Widya Chandra, Jakarta Selatan, Rabu, 2 April 2025.
Menlu Sugiono menjelaskan pengiriman bantuan besok masuk dalam rangkaian pengiriman bantuan yang beberapa hari sebelumnya dikirimkan meliputi logistik, tim medis, tim SAR, dan beberapa alat tenda pengungsian.
“Bantuan yang mulai dari tanggal 31 sudah ada tim yang kirimkan. Jadi, besok secara resmi kita akan kirimkan bantuan,” ucapnya.
Sugiono menjelaskan bantuan yang cukup besar ini diberikan Indonesia sebagai bentuk solidaritas dan merespons permintaan dari pemerintah Myanmar atas musibah gempa bumi yang melanda negaranya.
“Ya, jadi kami merespons apa yang disampaikan oleh Myanmar pascakejadian gempa kemarin. Ini sedang kami proses persiapannya,” pungkasnya.