Senin, 16 Jun 2025
Senin, 16 Juni 2025

Mariana Gerindra Ajak Masyarakat Perkuat Pemahaman Nilai Kebangsaan dan Konstitusi

astakom, Kalimantan – Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Mariana atau yang akrab disapa Hj. Anna Abidin, mengajak masyarakat untuk terus memperkuat pemahaman terhadap nilai-nilai kebangsaan dan konstitusi negara.

Hal tersebut disampaikannya usai berkeliling di sejumlah wilayah di daerah pemilihan Kalimantan Selatan II, Selasa, (20/5)

“Dalam upaya memperkuat pemahaman masyarakat terhadap nilai-nilai dasar kebangsaan dan konstitusi, saya kembali melaksanakan kegiatan Sosialisasi Ketetapan MPR RI bersama masyarakat di daerah pemilihan Kalimantan Selatan II,” ujar Anna, Srikandi Gerindra dari Kalimantan.

Ia menegaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari tanggung jawab konstitusional anggota legislatif dalam menjalin komunikasi dua arah antara wakil rakyat dan masyarakat.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari tanggung jawab konstitusional untuk terus menjalin komunikasi dua arah antara wakil rakyat dan konstituennya,” paparnya.

Dalam sosialisasi tersebut, Anna mengajak masyarakat untuk memahami kembali pentingnya Ketetapan MPR sebagai landasan moral dan etika dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Dalam pertemuan ini, masyarakat diajak untuk lebih memahami pentingnya Ketetapan MPR sebagai landasan moral dan etika dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” sambungnya.

Selain menyampaikan materi, Anna juga memanfaatkan kegiatan ini sebagai sarana mempererat silaturahmi sekaligus menyerap langsung aspirasi masyarakat.

“Selain penyampaian materi, kegiatan ini juga menjadi sarana silaturahmi dan menyerap aspirasi warga secara langsung, guna mewujudkan pembangunan yang lebih tepat sasaran dan berpihak kepada kepentingan rakyat,” tutupnya.

Rubrik Sama :

Kayu Putih dan Sampah Laut Jadi Sorotan Komisi VII di Maluku dan Papua

astakom, Ambon — Suasana hangat dan penuh semangat terasa saat rombongan Komisi VII DPR RI yang dipimpin oleh Wakil Ketua Rahayu Saraswati dari Fraksi...

Lahan Kakao dan TKD Diklaim Perusahaan, Longki Djanggola Bantu Hak Rakyat

astakom, Donggala - Anggota Komisi II DPR RI H. Longki Djanggola menunjukkan komitmennya terhadap perjuangan masyarakat Desa Minti Makmur dan Polanto Jaya, Kecamatan Rio...

Andina Thresia Minta Pemerintah Segera Evakuasi WNI Imbas Ketegangan Iran-Israel

astakom, Jakarta - Ketegangan di Timur Tengah kembali meningkat seiring terjadinya serangkaian serangan dan aksi balasan antara Iran dan Israel. Situasi ini memunculkan kekhawatiran...

Legislator Gerindra Bantu Warga Banyuasin: Kami Datang Karena Kami Peduli

astakom, Banyuasin — Anggota Komisi IV DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra, Hj. Kartika Sandra Desi, hadir langsung di tengah warga Kecamatan Muara Sugihan yang...
Cover Majalah

Update