Sabtu, 14 Jun 2025
Sabtu, 14 Juni 2025

Kesan Pertama Siswi SDN Cimahpar Kala Berjabat Tangan dengan Presiden, Siswi: Senang dan Bahagia

astakom, Bogor – Suasana penuh haru dan bahagia menyelimuti SDN Cimahpar 5 Kota Bogor pada peringatan Hari Pendidikan Nasional. Bukan tanpa alasan, para siswa di sekolah dasar negeri itu dapat kesempatan langka untuk bertemu dan berjabat tangan langsung dengan presidennya, Prabowo Subianto.

Momen istimewa itu, bisa jadi menjadi pengalaman tak terlupakan sepanjang hidupnya. Hal itu seperti diungkap siswi Shakila dan Lintang. Usai mendengarkan pidato Presiden Prabowo, emosi bahagia dan gembira tak kuasa ia tutupi. Mereka terlihat larut di antara rasa bangga dan bahagia.

“Semoga pak Presiden lebih banyak rezekinya sehat selalu panjang umurnya amin,” ucap Shakila

Shakila yang turut berjabat tangan dengan Presiden pun menyampaikan rasa terima kasihnya. “Aku ngucapin terima kasih buat Presiden Prabowo, makasih buat datang hari ini bapak presiden sehat sehat ya di sana,” ungkapnya sembari mengaku senang kali dapat berjumpa dan berjabat tangan langsung untuk yang pertama dengan Presiden Prabowo.

“Aku terima kasih ya sama pak presiden prabowo subianto semoga bapak sehat selalu,” timpal siswi lainnya, Lintang.

Pertemuan langsung dengan orang nomor satu di Indonesia itu menjadi simbol nyata hadirnya negara di tengah-tengah rakyat, terutama dalam dunia pendidikan.

SDN Cimahpar 5, yang sebelumnya menghadapi kekhawatiran akibat kondisi bangunan yang memprihatinkan, kini telah direnovasi secara menyeluruh di era pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Tak hanya itu, siswa-siswi juga menyampaikan rasa syukur atas implementasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang kini dijalankan secara rutin di sekolah mereka. Bagi anak-anak dari keluarga sederhana, program ini bukan sekadar pemberian makanan, tetapi bentuk kepedulian negara terhadap masa depan generasi penerus bangsa.

“Aku ngucapin terima kasih buat presiden, presiden prabowo, makasih buat datang hari ini bapak presiden sehat sehat ya di sana,” paparnya sekali lagi.

Rubrik Sama :

Banyak Belanja Prioritas, Luhut Tekankan Pentingnya Disiplin Fiskal

Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN), Luhut Binsar Pandjaitan menekankan pentingnya menjaga kesinambungan fiskal dalam menjaga Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tetap sehat.

Sri Mulyani Rombak 139 Pejabat Eselon II Kemenkeu

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati kembali melakukan perombakan besar-besaran di lingkungan Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Inisiasi Siprosatu, Kemenperin Percepat Digitalisasi Industri Hilir Kelapa Sawit

astakom, Jakarta - Direktorat Jenderal Industri Agro Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menginisiasi program digitalisasi industri hilir kelapa sawit melalui pengembangan Sistem Informasi Produk Sawit dan...

Begini Alasan Pemerintah Datangkan Ribuan Sapi Bunting

Wakil Menteri Pertanian (Wamentan), Sudaryono menyampaikan, bahwa pemerintah dengan menggandeng investor akan mendatangkan ribuan sapi hidup dalam kondisi bunting, atau sedang mengandung.
Cover Majalah

Update